Cara menghilangkan Noda Karat Pakaian – Tiang atau tali jemuran sebagai tempat menjemur pakaian yang mudah berkarat. Alhasil, pakaian yang digantung pun ikut terpengaruh.

Cara menghilangkan Noda Karat Pakaian

Warna karat yang menempel pada pakaian yang masih basah atau lembap dapat menyebabkan noda kuning kecokelatan.

Jika sudah kotor, pakaian perlu dibersihkan dengan cara khusus agar bisa kembali seperti baru lagi.

Membersihkan pakaian dari noda karat sebenarnya tidak sulit, namun tetap harus disesuaikan dengan jenis dan bentuk nodanya.

Ada beberapa cara menghilangkan noda karat pada pakaian, antara lain:

  1. Menggunakan produk cair khusus

Anda dapat menemukan dan membeli produk cairan penghilang karat khusus secara online atau di toko-toko terdekat.

Gunakan sarung tangan dan masker penutup hidung dan mulut karena cairan ini mengandung bahan aktif yang bersifat asam kuat.

  1. Bersihkan dengan campuran cuka putih dan garam

Cara yang satu ini bisa Anda lakukan jika produk cair khusus sulit ditemukan dan dibeli.

Pertama, basahi kapas dengan cuka lalu tepuk-tepuk pada bagian kain yang bernoda. Setelah itu, tutupi noda dengan garam.

Jika sudah dibiarkan beberapa saat, gosok bagian kain yang diberi cuka dan garam secara perlahan.

Jemur kain di bawah sinar matahari sebelum membilasnya. Setelah kering, cuci pakaian dengan cara biasa menggunakan deterjen.

Tips mencegah noda karat pada pakaian

Setelah mengetahui cara menghilangkan noda karat pada pakaian, kini Anda juga perlu mengikuti tips pencegahan nya. Berikut beberapa di antaranya, yaitu:

Menggunakan tali jemuran. Anda bisa mengganti seutas kawat yang biasa digunakan untuk menjemur dengan tali jemuran. Hal ini dapat mencegah noda karat menempel pada pakaian.

Gunakan ember plastik. Selain dari jemuran, noda karat pada pakaian juga bisa berasal dari ember bekas. Terutama pada gagang ember yang biasanya terbuat dari bahan besi.

Gunakan jepitan kayu. Jepitan baju biasa memiliki bahan kawat di tengahnya. Hal itulah yang sering memberikan noda karat yang menempel pada pakaian.

Mungkin itu saja informasi yang dapat kami sampaikan untuk Anda semua, semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk Anda semua. Kunjungi situs dari Jasa Konveksi untuk mendapatkan berbagai macam informasi menarik lainnya.